Kamis, 30 Mei 2013

VERB – KATA KERJA



TUGAS

Verb (Kata kerja) : yaitu jenis kata yang menyatakan kegiatan/aktivitas atau keadaan.
Jenis-jenis verbs
1.       Regular Verbs (Kata Kerja Beraturan)
Regular Verbs adalah kata kerja yang menggunakan akhiran d/ed pada kata kerja bentuk 2 dan 3

V1   (Simple Form)
V2   (Simple Past)
V3   (Simple Participle)
Like
Liked
Liked
Want
Wanted
Wanted
Need
Needed
Needed
Try
Fried
Tried
Play
played
Played


2.       Irreguler Verbs (Kata Kerja Yang Tidak Beraturan)
Yaitu kata kerja yang tidak menggunakan akhiran d/ed

V1   (Simple Form)
V2   (Simple Past)
V3   (Simple Participle)
Cut
Cut
Cut
Sell
Sold
Sold
Run
Run
Run
Eat
Ate
Eaten
Drink
Drunk
Drunk


3.       Transitive Verbs (Kata Kerja Transitive)
Yaitu kata kerja yang memerlukan object

Contoh :     Cut
                      Enjoy
                      Need
                      Etc….

Contoh :     Hisan is cutting his nails
                          S             V               O
                      The boy kicked the ball toward the goal





4.       Intransitive Verbs (Kata Kerja Intransitive)
Yaitu  kata keja yang tidak memerlukan objek
Contoh :     Fly
                      Swim
                      Sleep
                      etc…

Contoh :     The bird are flying
                            S                 V

5.       Auxiliary Verbs (Kata Kerja Bantu)
·   Be
·   Do/does/did
·   Have/has/had
·   Modals (Kata Bantu Pengandaian)

Rabu, 29 Mei 2013

PENGALAMAN MENYERAMKAN



TULISAN


            Pada waktu itu seingat saya malam sabtu,karna ada undangan teman SMA saya yang sedang berulang tahun jadi saya harus datang ke rumahnya yang berkawasan di daerah pondok cabe,karna tidak  ada teman saya yang satu arah rumahnya dengan saya jadi terpaksa saya harus pergi sendiri menggunakan motor.
           Saat samapai sana ternyata sudah banyak teman saya yang datang,disana kita berdoa besama ,makan nasi kuning dan potong kue,selesai acara itu kita ngobrol-ngobrol,nah sialnya malah ngobrolin cerita-cerita seram yang membuat aku takut.
         Saat pulang pun tidak ada teman saya yang pulang satu arah dengan saya,jadi terpaksa saya pulang sendiri,rasa takut sangat melanda diriku,malahan jalan yang saya akan lalui ini terkenal     jalanannya sepi,hanya ada satu motor yang bareng denganku tapi dia belok dan sekarang saya sendiri lagi,tiba-tiba ada bayangan putih yang lewat cepat di depanku yang kira-kira berjarak 30m di depan ku,karna reflek aku berhenti dan beberapa detik kemudian beyangan putih itu balik lagi terbang ke atas ke arah pohon sebelak kiri,karna sangat takut saya tidak bisa berbuat apa-apa,terdiam sejenak dan pikiranku kosong,setelah beberapa detik baru aku sadar dan cepat-cepat memutar gas motor ku berusaha ngebut sekencang-kencangnya,yang aku pikirkan adalah cepat sampai rumah.
          Saat sampai rumah rumah syukurlah pintu tidak terkunci jadi aku bisa cepat masuk kamar dan mengumpat di belakang selimut dan bantalku,tidak sempat mengganti baju karna terlalu ketakutan akhirnya aku tertidur pulas,keesokan paginya aku terbangun dan berusaha melupan hal semalam yang aku alami,walaupun sangat sulit untuk di lupakan.
             Kejadian menyeramkan yang pernah aku alami ini sangat tidak mau terulang lagi dan sampai sekarang saya trauma lewat jalan itu kecuali sangat-sangat terpaksa.

Nama  : Leni Cahyani
Kelas    : 1EA13
NPM    : 14212174

Senin, 20 Mei 2013

Biografi B.J Habibie - Bapak Teknologi Indonesia


TULISAN
Sosok yang satu ini mungkin tidak asing lagi bagi kita semua terutama rakyat Indonesia. Beliau pernah menjabat sebagai Presiden Indonesia yang ke-3 dan dikenal sebagai Bapak Teknologi Indonesia. Munculnya kisah hidup beliau dengan pasanganya dalam sebuah film semakin membuat sosok beliau dikenal oleh semua orang yang ada di Indonesia bahkan di luar negeri. Ya sosok yang dimaksud diatas bernama B.J Habibie.

1. Biografi Lengkap B.J Habibie


B.J Habibie atau Bacharuddin Jusuf Habibie lahir di Parepare, Sulawesi Selatan, pada tanggal 25 Juni 1936. Beliau merupakan anak keempat dari delapan bersaudara, dari pasangan Alwi Abdul Jalil Habibie dan R.A. Tuti Marini Puspowardojo. Ayah Habibie, Alwi Abdul Jalil Habibie lahir pada tanggal 17 Agustus 1908 di Gorontalo dan Ibunya, R.A. Tuti Marini Puspowardojo lahir di Yogyakarta 10 November 1911.

Dimasa kecil, Habibie telah menunjukkan kecerdasan dan semangat tinggi pada ilmu pengetahuan dan teknologi khususnya dibidang Fisika. Selama enam bulan, beliau kuliah di Teknik Mesin Institut Teknologi Bandung (ITB), dan dilanjutkan ke Rhenisch Wesfalische Tehnische Hochscule – Jerman pada 1955. Dengan dibiayai oleh ibundanya,  R.A. Tuti Marini Puspowardoyo, Habibie muda menghabiskan 10 tahun untuk menyelesaikan studi S-1 hingga S-3 di Aachen-Jerman.

Berbeda dengan rata-rata mahasiswa Indonesia yang mendapat beasiswa di luar negeri, kuliah Habibie (terutama S-1 dan S-2) dibiayai langsung oleh Ibundanya yang melakukan usaha catering dan indekost di Bandung setelah ditinggal pergi suaminya (ayah Habibie). Di Jerman, Habibie mengeluti bidang Desain dan Konstruksi Pesawat di Fakultas Teknik Mesin. Selama lima tahun studi di Jerman akhirnya Habibie memperoleh gelar Dilpom-Ingenenieur atau diploma teknik (diploma teknik di Jerman umumnya disetarakan dengan gelar Master/S2 di negara lain) dan beliau pada saat itu tamat dengan predikat summa cum laude (rata-rata nilai 10).

Pak Habibie melanjutkan program doktoral setelah menikahi teman SMA-nya dahulu yaitu Ibu Hasri Ainun Besari pada tahun 1962. Bersama dengan istrinya, Habibie tinggal di Jerman. Pada saat itu beliau harus bekerja untuk membiayai biaya kuliah S3-nya sekaligus biaya rumah tangganya di Jerman. Pada studi S3 ini, beliau belajar lebih mendalami bidang Desain dan Konstruksi Pesawat Terbang. Pada tahun 1965, Habibie menyelesaikan studi S3 nya dan mendapat gelar Doktor Ingenieur (Doktor Teknik) dengan  indeks prestasi summa cum laude (rata-rata nilai 10).

2. Pekerjaan dan Karir B.J Habibie

Habibie pernah bekerja di Messerschmitt-Bölkow-Blohm, sebuah perusahaan penerbangan yang berpusat di Hamburg, Jerman. Pada saat itu habibie menjabat sebagai  sebagai seorang wakil presiden bidang teknologi di perusahaan tersebut. Pada tahun 1973, beliau kembali ke Indonesia atas permintaan mantan presiden Soeharto.

Habibie kemudian diberi kepercayaan untuk menjabat sebagai Menteri Negara Riset dan Teknologi sejak tahun 1978 sampai Maret 1998. Sebelum menjabat menjadi Presiden  pada 21 Mei 1998 - 20 Oktober 1999, B.J. Habibie adalah Wakil Presiden (14 Maret 1998 - 21 Mei 1998) dalam Kabinet Pembangunan VII di bawah Presiden Soeharto.

3. Masa Kepresidenan B.J Habibie

Habibie mewarisi kondisi kacau balau pasca pengunduran diri Soeharto pada masa orde baru, sehingga menimbulkan maraknya kerusuhan dan disintegerasi hampir seluruh wilayah Indonesia. Segera setelah memperoleh kekuasaan Presiden Habibie segera membentuk sebuah kabinet. Salah satu tugas pentingnya adalah kembali mendapatkan dukungan dari Dana Moneter Internasional dan komunitas negara-negara donor untuk program pemulihan ekonomi. Dia juga membebaskan para tahanan politik dan mengurangi kontrol pada kebebasan berpendapat dan kegiatan organisasi.

Pada era pemerintahannya yang singkat ia berhasil memberikan landasan kokoh bagi Indonesia, pada eranya dilahirkan UU Anti Monopoli atau UU Persaingan Sehat, perubahan UU Partai Politik dan yang paling penting adalah UU otonomi daerah. Melalui penerapan UU otonomi daerah inilah gejolak disintergrasi yang diwarisi sejak era Orde Baru berhasil diredam dan akhirnya dituntaskan di era presiden Susilo Bambang Yudhoyono, tanpa adanya UU otonomi daerah bisa dipastikan Indonesia akan mengalami nasib sama seperti Uni Soviet dan Yugoslavia.

Pengangkatan B.J. Habibie sebagai Presiden menimbulkan berbagai macam kontroversi bagi masyarakat Indonesia. Pihak yang pro menganggap pengangkatan Habibie sudah konstitusional. Hal itu sesuai dengan ketentuan pasal 8 UUD 1945 yang menyebutkan bahwa "bila Presiden mangkat, berhenti, atau tidak dapat melakukan kewajibannya dalam masa jabatannya, ia diganti oleh Wakil Presiden sampai habis waktunya". Sedangkan pihak yang kontra menganggap bahwa pengangkatan B.J. Habibie dianggap tidak konstitusional.
Salah satu kesalahan yang dinilai pihak oposisi terbesar adalah setelah menjabat sebagai Presiden, B.J. Habibie memperbolehkan diadakannya referendum provinsi Timor Timur (sekarang Timor Leste), beliau mengajukan hal yang cukup menggemparkan publik saat itu, yaitu mengadakan jajak pendapat bagi warga Timor Timur untuk memilih merdeka atau masih tetap menjadi bagian dari Indonesia. Pada masa kepresidenannya, Timor Timur lepas dari Negara Kesatuan Republik Indonesia dan menjadi negara terpisah yang berdaulat pada tanggal 30 Agustus 1999. Lepasnya Timor Timur di satu sisi memang disesali oleh sebagian warga negara Indonesia, tapi disisi lain membersihkan nama Indonesia yang sering tercemar oleh tuduhan pelanggaran HAM di Timor Timur.

Kasus inilah yang mendorong pihak oposisi yang tidak puas dengan latar belakang Habibie semakin giat menjatuhkan Habibie. Upaya ini akhirnya berhasil dilakukan pada Sidang Umum 1999, beliau memutuskan tidak mencalonkan diri lagi setelah laporan pertanggungjawabannya ditolak oleh MPR.

Pandangan terhadap pemerintahan Habibie pada era awal reformasi cenderung bersifat negatif, tapi sejalan dengan perkembangan waktu banyak yang menilai positif pemerintahan Habibie. Salah pandangan positif itu dikemukan oleh L. Misbah Hidayat Dalam bukunya Reformasi Administrasi: Kajian Komparatif Pemerintahan Tiga Presiden.

Setelah Habibie memutuskan untuk turun dari jabatannya sebagai presiden, beliau lebih banyak tinggal dan menghabiskan waktu di Jerman daripada di Indonesia. Tetapi ketika era kepresidenan Susilo Bambang Yudhoyono, beliau diminta oleh Presiden SBY untuk kembali aktif sebagai penasehat presiden untuk mengawal proses demokratisasi di Indonesia lewat organisasi yang didirikannya Habibie Center
.

Nama : Leni Cahyani
Kelas : 1EA13
NPM : 14212174